Bukti Laporan Keuangan Dalam Kondisi Aman, Rutan Blora Dapatkan Apresiasi KPPN

    Bukti Laporan Keuangan Dalam Kondisi Aman, Rutan Blora Dapatkan Apresiasi KPPN

    BLORA INFO_PAS - Dalam rangka monitoring Digipay dan IKPA (Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran), Rumah Tahanan Negara(Rutan) Kelas IIB Blora mendapat kunjungan dari KPPN (Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara) Purwodadi serta memberikan apresiasi karena pengelolaan keuangan di Rutan Blora sudah berjalan dengan baik, Rabu (06/11/2023). 

    Bertempat di ruang kepala Rutan (Ka.Rutan) Blora, Budi Hardiono selaku Ka.Rutan Blora sendiri menerima kunjungan dari Kepala Subbagian (Kasubbag) Umum KPPN Purwodadi Eko Budi Sutrisno beserta jajaran. Dalam lancongannya ke Rutan Blora, KPPN Purwodadi melakukan monitoring keuangan berupa Digipay dan IKPA.

    Kasubbag Umum KPPN Purwodadi datang ke Rutan Blora tidak hanya seorang diri namun juga ditemani oleh staff nya Fitri Widiana dan Mukhammad Bashori untuk melakukan monitoring keuangan kepada pembendaraan di Rutan Blora.

    Adapun hasil yang didapat dari kegiatan monitoring ini adalah Rutan Blora telah mampu mengelola keuangan dan IKPA dengan sangat baik dan tidak adanya indikasi korupsi serta kesalahan dalam penerimaan dan pengeluaran keuangan di Rutan Blora. 

    "Disini Kami mengapresiasi jalannya pengelolaan keuangan di Rutan Blora karena semua telah terkelola dengan sangat baik, penerimaan dan pengeluaran keuangannya bisa dipertanggungjawabkan, serta Digipay dan IKPA nya juga sudah dijalankan." ujar Eko Kasubbag KPPN. 

    Dengan hasil yang sangat menggembirakan ini Ka.Rutan Blora mengaku senang dan berterima kasih kepada KPPN Purwodadi yang berkenan untuk melakukan monitoring ke Rutan Blora serta apresiasi yang telah di berikan oleh Kasubbag Umum KPPN Purwodadi menurutnya merupakan sesuatu yang sangat membanggakan. 

    "Disini Saya mewakili Rutan Blora berterimakasih kepada KPPN Purwodadi yang berkenan memberikan penilaian dan ilmu baru serta apresiasi yang sangat luar biasa kepada UPT Kami Rutan Blora, Saya harap ini menjadi pelecut bagi pengelolaan keuangan di Rutan Blora menjadi lebih baik lagi dan lebih berintegritas lagi kedepannya." harap Budi Ka.Rutan Blora.

    kumhamsemakinpasti kanwilkemenkumhamjateng rutanblora
    Dheny Window

    Dheny Window

    Artikel Sebelumnya

    Bebas dari Indikasi Korupsi, KPPN Purwodadi...

    Artikel Berikutnya

    Penerimaan dan Pengeluaran Keuangan Dalam...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Tersangkakan Hasto, Keadilan yang Diuji dan Masa Depan KPK
    Polri Tetapkan PT AJP dan FH Sebagai Tersangka TPPU Judi Online, Sita Uang Rp 103,27 Miliar
    Ditpolairud Polda Jateng Kawal Pembangunan Strategis: Patroli Laut Pantau Progres Tanggul Laut dan Jalan Tol Semarang-Demak
    Damai Terjalin, Hukum Tetap Berlaku: Munaji Hadapi Jerat Hukum Dugaan Provokasi
    Kapolri Ingin Kembangkan Direktorat PPA-PPO hingga Polda-Polres, Dukung Perlindungan Perempuan dan Anak

    Ikuti Kami